yang bisa kita lakukan untuk NKRI berdasarkan Pancasila

Apakah kalian suka dengan Indonesia saat ini? Kalau aku sih sangat suka dengan Indonesia karena pemandangannya yang masih alam, banyak suku budaya dan ras, banyak bermacam-macam agama, dan banyak hal lagi yang patut kalian sukai dari Indonesia. Tapi aku sangat tidak suka dengan oknum-oknum warga negara Indonesia yang terkadang tidak suka berpikir dahulu sebelum bertindak. Kalau kita bahas NKRI, aku akan bilang NKRI harga mati karena banyak pahlawan yang sudah berjuang untuk mendapatkan kemerdekaan itu dari berbagai perlawanan dari penjajah. Kalian bayangkan saja bagaimana jadinya kalau kita tidak memiliki NKRI, apakah Indonesia akan terbentuk seperti sekarang dengan banyak alam yang indah dan juga rempah-rempah yang sangat melimpah. Pancasila adalah titik utama adanya Indonesia yang seperti sekarang yaitu semua suku ras dan budaya Bersatu. Tapi ya seperti aku bilang banyak oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab yang hanya memikirkan kelompok mereka bukan orang lain, terkadang pendapat mereka dianggap sebagai pendapat semua rakyat Indonesia. Bahkan mereka ingin membuat peraturan dan ingin mengganti NKRI yang terkadang membuatku berpikir terus untuk apa perjuangan pahlawan Indonesia saat ini? Kalau begitu daridulu lebih baik tidak usah ada perlawanan dari Indonesia dan biarkan kita selalu dijajah dan ditekan terus dari negara lain. Nah sekalian kita membahas apa yang bisa kita berikan untuk Indonesia berdasarkan pada Pancasila, lebih baik sekarang kita sekalian bahas Pancasila itu sendiri. Sila pertama isinya Ketuhanan yang Maha Esa artinya mau apapun agamamu Tuhan kita tetap satu dan apapun pengajaran dari pemuka agama itu seharusnya tidak menyinggung perasaan dari pemeluk agama lain. Hal sederhana yang bisa kita lakukan untuk sila pertama yaitu menghargai teman kita yang sedang beribadah, membagikan sedikit cerita bagaimana pandangan dari agama dia dalam suatu masalah dan kita pun harus bisa mengerti dan menghormati pendapatnya bukan diajak debat. Sila kedua kemanusiaan yang adil dan beradab artinya segala keadilan harus dijunjung setinggi mungkin agar tidak ada pihak yang tersinggung. Hal yang bisa kita lakukan untuk membuktikan sila tersebut ada ya kita harus mendukung yang benar dan tidak tergoda dengan suapan apapun yang bersifat kita mendukung kejahatan, dan jangan sampai keadilan di Indonesia hilang hanya karena uang dan jabatan. Sila ketiga persatuan Indonesia artinya kita harus menjunjung tinggi persatuan dan menganggap semua suku ras dan budaya sebagai keluarga dan saling menghormati. Yang bisa kita lakukan untuk Indonesia dengan hal sederhana yaitu kita harus mau menerima keberadaan saudara-saudara dari sabang sampai marauke dari kelebihan mereka hingga kekurangan mereka karena kita masih sama-sama manusia banyak kekurangan dan kita pun harus saling melengkapi untuk mewujudkan persatuan tersebut. Sila keempat kerakyatan yang dipimpin oleh kimat kebijaksanaan dalam permusyawaratan/perwakilan yang artinya kita harus menghargai segala pendapat yang ada dan semua pendapat disatukan jadi satu untuk mendapatkan satu tujan yang sama dalam sebuah organisasi. Hal sederhana yang bisa kita lakukan adalah menghargai segala pendapat di sebuah organisasi dan menyimpulkannya untuk mendapatkan tujuan yang sama yang mengutamakan kebersamaan dalam sebuah organisasi. Sila kelima keadilan social bagi seluruh rakyat Indonesia yang artinya kita harus adil didalam segala sosialisasi di Indonesia tanpa memandang jabatan ataupun kekayaan. Hal sederhana yang bisa kita lakukan untuk Indonesia yaitu menghormati dan tetap menemani teman kita yang kesusahan di ekonomi dan social mereka dan tidak menjauhi mereka.

Kelompok 43
Nama Mentor : Yogi Maulana Yusuf & Tuti Fitria & Reqi Rachmawan
Kordiv : Muhamad Rizky Nugraha
Warkodiv : Putri Nabilla Noviyanti
Penanggung Jawab Mentor : Rahma Anjani Khalid & Wiedhy Rahmadhansyah A.

#widyatama #mahasiswa #bandung #prestasi #generasiutama

Print Friendly, PDF & Email